
Terkait Tudingan Pemberitaan Hubungan Gelap Dari Salah Satu Media Online Ini Penjelasan Pihak TN dan RAMelawi, Kalbar Sikapi pemberitaan salah satu link media https://bongkarborneo.com/heboh-di-duga-ada-hubungan-gelap-antara-oknum-kabid-dan-oknum-sekretaris-di-dlh-kabupaten-melawi/ Ini penjelasan pihak inisial (TN) dan Inisial (RA), Sabtu (17/05/2025).Saat diwawancarai beberapa awak Media ini di tempat kediaman rumah pribadi Inisial (RA) menyampaikan bahwa apa yang di sampaikan oleh oknum wartawan bongkarborneo.com itu tidaklah benar.”Terkait apa yang di sampaikan oleh oknum wartawan dari media bongkarborneo.com bahwa saya memiliki hubungan gelap dengan (TN) itu tidak benar, dan terkait kedekatan kami selaku Kabid dan Sekretaris, itu hanya sebatas tim rekan kerja,” ucap RA.RA menjelaskan bahwa, dari dulu hingga saat ini hubungan rumah tangga kami baik-baik saja, tidak seperti apa yang di berikan oleh salah satu media online tersebut.Ditempat terpisah kami pun berupaya konfirmasi melalui chat WhatsApp kepada Inisial TN, bahwa dirinya sangat menyayangkan ada pemberitaan mengiringi opini publik dan berupaya merusak nama baik kami, karna apa yang di beritakan tersebut semua tidak lah benar.Awak Media juga mendatangi suami RA di lokasi Kebunya, Dia juga menjelaskan hubungan kami sekeluarga sangat baik-baik saja, dan saya semenjak sudah tidak menjadi pejabat publik, ya memang hari-hari saya memang banyak berada di kebun pulang-pergi. Berangkat pagi pulang sore kerumah, karna kebun memang dekat dengan rumah,” ungkapSuami RA.Tidak hanya sebatas di situ saja awak media ini juga berupaya mengali informasi ke salah satu lembaga Temenggung Adat Dayak Kabupaten Melawi pak Inton menjelaskan bahwa dari dahulu hingga saat ini, belum pernah kami menerima laporan terkait persoalan adat inisial RA dan TN, seperti isi pemberitaan tersebut. “karna setiap urusan adat istiadat yang ada di Melawi kami pasti saya mengetahuinya, itu mungkin Hoax pak, dan mungkin ingin merusak nama baik, maklum pak itu kan pejabat,” ujar Pak Inton.( Tim Red )